Home / Jatim

Rabu, 18 Oktober 2023 - 09:12 WIB

Nikmatnya Roti Bantal Ayam Kari Yang Disajikan Di Smart Hotel Pertama Di Jawa Timur

Nikmatnya Roti Bantal Ayam Kari Yang Disajikan Di Smart Hotel Pertama Di Jawa Timur

Nikmatnya Roti Bantal Ayam Kari Yang Disajikan Di Smart Hotel Pertama Di Jawa Timur

SURABAYA,INDEXBERITA.COM—Berbagai sajian kuliner nusantara telah dicoba diolah dan kombinasikan dengan sajian menu dari berbagai daerah bahkan kuliner mancanegara. Namun ada pemandangan yang tak biasa kala memasuki restoran hotel yang terletak di Jalan Sidosermo ini, terlihat aneka bahan makanan yang segar seperti selada, timun, dan bahan bahan rempah lainnya bahkan beberapa topping tertata rapi di hotel yang bertemakan artistik desain ini.

 

Nampak seorang juru masak sedang mengolah roti panggang diatas telur yang sudah dimasak terlebih dahulu dengan mentega diatasnya. Adalah Roti Bantal Ayam Kari yang merupakan sajian yang dihidangkan untuk tamu yang berada di area lobi secara langsung. Menu yang bisa didapatkan hanya di setiap Hari Jumat dan Hari Sabtu dari pukul 13.00 sampai dengan pukul 20.00 ini dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau yakni Rp. 10.000 untuk ukuran kecil dan Rp. 35.000 untuk ukuran normal. Hidangan yang identik dengan kuliner kaki lima ini sangat beraroma rempah yang kuat serta isian yang terdiri dari ayam, keju dan juga selada memang di khususkan untuk pengunjung hotel baik yang ketika melakukan proses check in maupun yang menginap di hotel yang berjumlah kamar sebanyak 98 kamar.

READ  Semangat Tinggi dan Sinergitas adalah Kunci Kesuksesan dalam Latihan

 

“Kami sengaja memperkenalkan Roti Bantal Ayam Kari sebagai menu baru Kami, mengingat 80% tamu kami merupakan pebisnis dan atau pekerja dari luar Surabaya dengan mobilitasnya yang tinggi maka Kami membuat hidangan yang cepat diolah dan bisa dibawa oleh tamu dengan mudahnya. Harapan Kami di jam tertentu tamu bisa menikmati hidangan ringan lengkap dengan paket minuman didalamnya. Terlebih untuk sajian kuliner ini sangat cocok dinikmati dengan secangkir es teh tarik” Ujar Chef Prabowo Kusminarno, selaku Executive Chef ASTON inn Jemursari.

READ  Kapolda Jatim Beri Apresiasi Warga Pesilat Yang Sudah Tertibkan Tugu Perguruan Silat Secara Mandiri

 

Adapun paket minuman yang sudah terdapat didalamnya adalah teh tarik yang disajikan panas ataupun dingin dengan harga Rp. 15.000 per sajian. Minuman manis yang terbuat dari campuran teh dan susu mudah ditemui di Asia Tenggara, khususnya Indonesia, Malaysia dan Singapura.[Syim]

***

READ  Tumbuhkan Ekonomi Petani, Pemkab Mojokerto Gelar bimtek LKM-A Penyuluhan Pembentukan BUMP

Tentang ASTON

ASTON adalah merek hotel paling terpercaya di Indonesia dan sekitarnya, dengan lebih dari 50 hotel beroperasi dan banyak lagi yang sedang dibangun di seluruh Asia Tenggara, Amerika Latin, dan Timur Tengah. Dikelola oleh Archipelago International dan merek hotel peringkat No. 1 oleh YouGov untuk nilai merek, kualitas, kepercayaan konsumen, dan reputasi perusahaan, ASTON dikenal sebagai hotel kelas menengah hingga mewah eklektik dengan fasilitas yang nyaman dan inovatif, dilengkapi dengan kemajuan teknologi dan layanan berkualitas, dengan sempurna menangani perubahan kebutuhan perjalanan dan tren hari ini dan besok. astonhotelsinternational.com.

 

 

Share :

Baca Juga

Jatim

Kapolres Mojokerto Berikan Surprise Untuk Anggota Yang Lahir Di Bulan Januari

Jatim

Peringati HKGB ke 70, Bhayangkari Polda Jatim Gelar Bazar dan Fashion Selama Dua Hari

Jatim

Sambut HUT Bhayangkara Ke-75, Polrestabes Surabaya Distribusikan Ratusan Paket Sembako

Jatim

Panglima TNI dan Kapolri Sidak Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 di Wilayah Korem 082/CPYJ

Jatim

Polres Tulungagung Menerima Penghargaan Dari TRC PPA Indonesia

Jatim

Wakapolda Jatim di Sidoarjo Ikuti Zoom Meeting Presiden, Terkait Percepatan Vaksinasi

Jatim

Bersama Presiden RI, Forkopimda Jatim Melaksanakan Video Virtual Ceremonial Pelepasan Ekspor Komoditas Pertanian “Merdeka Ekspor” Tahun 2021

Jatim

Festival Perhutanan Sosial di Mojokerto: Menggenggam Harapan untuk Kehidupan yang Lebih Hijau dan Makmur
?>