
Berbuat Baik Saat Ramadhan, Gus Barra: Tetap Jaga Tali Silaturahim
MOJOKERTO,INDEX BERITA.COM— Di hari Ramadhan Gus barra gelar silaturahim di Pondok Pesantren Amanatul Ummah, Kembangbelor, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, Minggu (10/4/2022)sore
Dalam kegiatan ini dihadiri pengurus Pondok Pesantren Amanatul Ummah Prof.Dr.KH Asep Syaifuddin Chalim, turut hadir Suwandi DPR Provinsi Jawa Timur, Soleh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Mojokerto.
“Semoga silaturahim ini menjadi barokah untuk kita semua”,tutur Wakil Bupati Mojokerto.
Ia mengatakan seorang kepala daerah punya kewajiban bersilaturahim dengan warganya oleh karena itu dapat berhadapan dengan banyak orang adalah kesempatan yang luar biasa untuk dapat bersilaturahim.
Pada kesempatan yang berbahagia ini ia ingin silaturahim kepada segenap warga yang hadir.
Ia berharap dapat istiqomah setiap bulan Ramadhan
“Ini bentuk terimakasih kami ketika pilkada kemarin, berjuang bersama kami. Akan kami sambung terus pada momontum puasa, salin menyapa sehingga tali silaturahim bisa terjalin terus, semoga tali silaturahmi terus lanjut sampe tahun 2024 kita berjuang bersama lagi”, ujarnya.
Ia tak lupa mengingatkan agar dalam bulan suci Ramadhan ini selalu berbuat baik, untuk menghapus kesalahan dan dosa kita.
“Monggo kita berbuat baik selama bulan Ramadhan”, tandasnya.(Syim)














