
Foto. Puting Beliung Terjang PP. Darul Hikmah Kedungmaling , Siswa Berhamburan Keluar
Mojokerto.Indexberita.com Angin putinh beliung melanda lingkungan Pondok Pesantren Darul Hikmah Kedungmaling, Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto Sabtu (12/10) Peristiwa yang berlangsung selama sekitar 15-20 menit ini menimbulkan kepanikan di kalangan siswa yang sedang belajar di dalam kelas.
Menurut Abdul Hafidz Izzuddin, M.B.A, Dewan Pengasuh Pondok Pesantren Darul Hikmah, angin datang dari arah timur dan memasuki area pondok. Atap-atap bangunan terlihat berputar-putar selama sekitar 5 menit, menimbulkan suara keras akibat material galvalum yang berbenturan. Suara tersebut membuat para siswa berhamburan keluar kelas dalam keadaan ketakutan, beberapa bahkan menangis.”jelasnya
Seorang guru dengan sigap mengambil mikrofon untuk mengumumkan agar seluruh siswa segera meninggalkan kelas dan menuju ruang guru sebagai tempat yang lebih aman. Kejadian ini berlangsung dari pukul 11.00 hingga 12.00 siang. Berkat kesigapan para guru dalam mengatasi situasi, tidak ada korban jiwa yang dilaporkan.
Meski situasi penuh kepanikan, para guru berhasil mengarahkan seluruh siswa ke tempat aman dan pada pukul 11.30 seluruh siswa dipulangkan mengingat angin yang semakin kencang dan membahayakan. Guru-guru memutuskan untuk memulangkan siswa demi menghindari potensi bahaya dari material bangunan yang berjatuhan dan barang-barang yang berterbangan akibat angin. Kejadian ini menggambarkan betapa pentingnya kesiapsiagaan dalam menghadapi situasi darurat di lingkungan sekolah.ungkapnya(Syim)