Home / Uncategorized

Kamis, 20 Februari 2020 - 08:54 WIB

Sinergi Danpos Mojoanyar Dalam Minilok Lintas Sektor UPT Puskesmas Gayaman

Mojokerto, Sorotindomedia.com Danpos Ramil Mojoanyar Kodim 0815/Mojokerto Lettu Inf Akhmad Rifa’i hadir dan bersinergi dalam kegiatan Mini Lokakarya Lintas Sektor Ruang Pertemuan UPT Puskesmas Gayaman, Desa Gayaman Kecamatan Mojoanyar Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Kamis (20/02/2020).

Acara diawali dengan paparan Kepala UPT Puskesmas Gayaman dr. Nurcahyanti Akbar Kusuma W, diantaranya membahas rencana peningkatan Akreditasi UPT Puskesmas pada September 2020, Sinergi UPT Puskesmas dengan Instansi Pemerintah dalam upaya meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat, Program Jamban Sehat sesuai standard untuk mencapai ODF bekerjasama dengan Bidan Desa, Babinsa dan Perangkat Desa.

READ  Danrem 082/CPYJ Dampingi Pangdam V/Brw dan Kapolda Jatim dalam Acara Launching SIM Nasional

Sementara Camat Mojoanyar, Amsyar Azhari Siregar, SH., MM., menyampaikan, untuk mewujudkan peningkatan derajat kesehatan masyarakat diperlukan sinergitas semua komponen masyarakat.

Masih kata Camat, dengan sinergitas dan menggandeng TNI, Polri dan Pemerintah Desa dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dibidang kesehatan, seperti jambanisasi dan lain-lain. Camat juga meminta agar Bidan Desa selalu berkoordinasi dengan Tiga Pilar Desa.

READ  Halalbihalal Danrem 082/CPYJ Bersama Keluarga Besar Korem.

Masih dalam kegiatan Minilok, Danpos Ramil Mojoanyar Lettu Inf Akhmad Rifa’i, mengungkapkan, melalui sinergitas, diharapkan dapat membantu mengatasi kesulitan masyarakat termasuk dalam mendukung agar proses pembangunan di wilayah dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat dapat berjalan secara maksimal.

READ  AKBP Deddy Supriadi Terima Anugerah Kapolresta Inovatif Dari PWI Mojokerto

Diungkapkan Danpos, dalam upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, TNI dari Kodim 0815/Mojokerto telah bekerjasama dengan Dinkes dalam pembuatan jamban sehat di wilayah Kabupaten Mojokerto, termasuk wilayah Mojoanyar.

Hadir dalam kegiatan sekitar 40 orang, antara lain Kapolsek Mojoanyar diwakili Kanit Bimas Aiptu Adin, SH, Pimpinan UPT Dinas se-Mojoanyar, para Kades dan Bidan Desa se-Wilayah Kerja UPT Puskesmas Gayaman serta Staf UPT Puskesmas Gayaman.(Dim)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Karaoke Pop City Surabaya Di Segel polisi Nekat Bukak Saat PPKM

Uncategorized

Kapolsek Dlanggu Cooling System Bersama Pengamal Sholawat Doakan Pemilu 2024 Damai

Uncategorized

Uncategorized

Kapolda Jatim Pantau Arus Mudik di Jombang, Tidak Terdapat Kemacetan

Hukum

PC Dewan Masjid Indonesia Magersari Dukung Pemerintah Bubarkan Ormas FPI

Uncategorized

Wakapolda dan Bhayangkari Berangkatkan 25.165 Ribu Paket Sembako ke Korban Banjir dan Gempa Bumi

Uncategorized

Danrem 082/CPYJ Ikuti Rakornis TMND Ke-113 Tahun 2022 Secara Vicon

Uncategorized

Ketua MUI Kecamatan Trowulan Kabupaten Mojokerto Mengecam Keras Tindakan Kerusuhan 21 Mei