Home / Daerah

Kamis, 26 September 2019 - 10:53 WIB

Petani Desa Pacing Bersama Babinsa Panen Jagung

Foto Petani Desa Pacing Bersama Babinsa Panen Jagung

Foto Petani Desa Pacing Bersama Babinsa Panen Jagung

Foto Petani Desa Pacing Bersama Babinsa Panen Jagung

MOJOKERTO,SorotIndoMedia.com – Petani Desa Pacing Kecamatan Bangsal Kabupaten Mojokerto, Sutikno didampingi Babinsa Koramil 0815/10 Bangsal Kodim 0815 Mojokerto, Serma Suyono memanen jagung di lahan seluas setengah hektare, Kamis (26/09/2019).

“Pendampingan kepada para petani merupakan bagian dari tugas tambahan dan tanggungjawab Babinsa di wilayah binaan untuk membantu masyarakat mewujudkan ketahanan pangan di wilayah,” ungkap Serma Suyono di sela-sela kegiatan.

READ  KUNJUNGAN TIM KAJIAN PUSTERAD KE KOREM 082/CPYJ

Masih kata Serma Suyono, panen jagung Hibrida varietas Bisi-18 milik Sutikno dilakukan secara manual dengan bantuan tenaga buruh tani. Menurut pengamatan Babinsa, panen kali ini diprediksikan mencapai lima ton atau dalam satu hektar bisa mencapai sepuluh ton.

Hasil panen kali ini dapat dibilang cukup bagus, hal tersebut tak lepas dari cara pengolahan lahan yang benar, pemilihan benih dan perawatan tanaman yang baik. “Kami akan selalu proaktif turun ke lapangan membantu dan mendampingi sekaligus memotivasi petani agar lebih bersemangat dalam mengolah lahan sehingga capaian hasil panen semakin baik,” pungkas Babinsa.

READ  Danramil 04/Puri Bekali Wasbang Kaum Milenial

Usai kegiatan, pemilik lahan Sutikno, Anggota Poktan Tani Harapan, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Babinsa Pacing yang setiap saat menyambangi para petani sehingga membuatnya lebih bersemangat. Sutikno juga sangat senang, walaupun kemarau panjang hasil panen jagung kali ini lebih baik ketimbang panen sebelumnya.

READ  Percantik Penampilan Pintu RTLH

Masih di wilayah Koramil Bangsal, kegiatan pendampingan pertanian juga dilakukan Babinsa Salen, Serka Elok Widodo, saat panen padi varietas Ciherang yang berlangsung di lahan milik M. Sodi, Anggota Poktan Sumber Rejeki, dusun/desa setempat.(Dim/Syim)

Share :

Baca Juga

Daerah

Wali Kota Optimis Pramuka Kota Mojokerto Mampu Sumbang Generasi Emas Nasional 2045

Daerah

Babinsa Jantilangkung Bersama Petani Pupuk Tanaman Jagung

Daerah

Reses Partai Gerindra Serap Keluhan Terkait BPJS Kesehatan

Daerah

Kasiter Korem 082/CPYJ Ikuti Rakernis Teritorial TA. 2021

Daerah

TNI-Polri Hadir Saat Stok Darah PMI Menipis

Daerah

Danrem 082/ CPYJ Melalui Vidcon Hadiri Rapat Program Serbuan Vaksin Tahap II

Daerah

Danrem 082/CPYJ Dampingi Pangkoarmada II Kunjungi Pendopo Agung Trowulan

Daerah

Pastikan Ketersediaan BBM, Polres Mojokerto Dan Jajarannya Lakukan Pengawasan Di SPBU
?>