Home / MOJOKERTO

Jumat, 18 April 2025 - 10:44 WIB

Polres Mojokerto Kota Perketat Pengamanan Gereja Saat Ibadah Paskah*

Kota Mojokerto . Indexberita.com Menjamin keamanan pelaksanaan perayaan ibadah Paskah di beberapa gereja yang ada di wilayah hukumnya, Polres Mojokerto Kota menerjunkan personel untuk melakukan pengamanan di gereja – gereja, Jum’at (18/04/25)

Kapolres Mojokerto Kota AKBP Daniel S. Marunduri, S.I.K, M.H menjelaskan, kami telah menerjunkan Personel gabungan Polres dan Polsek jajaran untuk melakukan pengamanan secara ketat di tempat ibadah atau gereja di wilayah hukum Polres Mojokerto Kota, dimana pengamanan dilakukan baik di dalam maupun di luar gereja.

READ  Kampanye Pamungkas, Ribuan Warga Siap Menangkan 90 Persen Paslon 2 Mubarok

“Ya, kami telah menurunkan personel gabungan Polres dan Polsek jajaran untuk melakukan pengamanan di Gereja dalam rangka Hari Raya Paskah memperingati wafat Isa Al Masih bagi umat nasrani,” ucap Daniel.

READ  Siapkan Generasi Muda, Bupati Ikfina Terus Gaungkan Turunkan Stunting

Sebanyak 176 Personel dikerahkan untuk melaksanakan pengamanan Gereja guna memberikan rasa aman bagi umat kristiani dalam melaksanakan ibadah paskah di gereja-gereja, tambah Daniel.

Pengamanan dilakukan sebagai upaya Kepolisian dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang tetap kondusif.

READ  Unit Resmob Polres Mojokerto Kota Tangkap Dua Perantau Makassar Saat Mencuri di Dealer

“Untuk memberikan kenyamanan kepada umat nasranibyang akan beribadah, personel kita kerahkan guna melakukan pengamanan sampai pelaksanaan ibadah selesai,” tambahnya.

Suasana tenang dalam perayaan ini, mempunyai arti penting bagi umat nasrani dalam menjalankan ibadah paskah.

“Selamat Merayakan Paskah Penuh Cinta, Damai dan Sukacita”, tutup AKBP Daniel.

Share :

Baca Juga

MOJOKERTO

Wisuda dan Pelantikan ke-27 Universitas Bina Sehat PPNI Mojokerto 2024: Transformasi Digital Menuju Indonesia Emas

MOJOKERTO

Kapolres Mojokerto Pantau Jalur Ekstrem Mojokerto – Batu di Operasi Ketupat Semeru 2024

MOJOKERTO

Aston Mojokerto Gelar Turnamen Free Fire Pertama di Hotel Bintang Empat, Hadirkan Semangat Tahun Baru

MOJOKERTO

Kembali Ikuti Ajang Bergengsi IGA 2024, Inovasi Unggulan Kota Mojokerto Kian Diperhitungkan

MOJOKERTO

Bupati Mojokerto Menyemarakkan Ramadan dengan Kebaikan dan Kepedulian Bersama 225 Anak Yatim se-Eks Karesidenan Mojokasri

Jatim

“Pj. Wali Kota Mojokerto dan Plh. Gubernur Jatim Tinjau Pemilu 2024: Sorot Kreativitas Masyarakat di TPS Tematik”

MOJOKERTO

Team Setoring Majapahit Bagikan 400 Takjil untuk Pengguna Jalan di Trowulan

MOJOKERTO

Jalin Silaturahmi, Fraksi PKB Kabupaten Mojokerto Gelar Dialog dan Buka Bersama Insan Pers
?>