Home / SIDOARJO

Sabtu, 9 Desember 2023 - 21:54 WIB

Sido Resik Munculkan Wisata Ribuan Lampu di Pesona Kali Keben

SIDOARJO,INDEXBERITA.COMĀ – Hari ini, Sabtu (9/12/2023) Ketua TP.PKK Kabupaten Sidoarjo, Hj. Sa’adah Ahmad Muhdlor bersama jajaran Dewan Juri melakukan penilaian tahap akhir Sido Resik (Sidoarjo Revitalisasi Fungsi Kali) di nominasi ke sembilan Sido Resik 2023 yakni Kali Keben, Desa Cangkringsari, Kecamatan Sukodono, Kabupaten Sidoarjo.

 

Dalam penjurian tersebut, Ning Sasha sapaan akrab Penggagas Sido Resik ini mengatakan desa wisata Sido Resik Kali Keben ini merupakan wisata yang memanfaatkan pedestrian rumah warga untuk berjualan. Sehingga, hal ini mampu menggerakkan magnet ekonomi bagi warga sekitar.

READ  Meriahkan HUT RI ke-79, Plt Bupati Sidoarjo Ajak Warga Tropodo Jaga Soliditas dan kondusifitas

 

“Penataan pedestrian dengan ribuan lampu warna-warni yang menghiasi kawasan sungai dan sentuhan kreatif lukisan, warna-warni cat dan aksesoris juga tampak apik menghiasai deretan jembatan ini benar-benar membuat desa wisata Kali Keben mampu menarik warga sekitar untuk berkunjung. Terlebih dengan keunggulan kuliner yang beraneka macam UMKM warga sekitar, juga ikut terangkat,” katanya.

READ  Aktivasi IKD Jadi Modus Penipuan, Pemkab Sidoarjo Ingatkan Masyarakat Untuk Waspada*

 

Ning Sasha yang merupakan istri Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor, juga menambahkan dengan cara seperti ini desa wisata yang memiliki panjang 800 meter tersebut diharapkan eksis hingga 10 tahun bahkan lebih.

 

“Saya minta konsep wisata dengan keunggulan pedestrian warga sekitar ini harus terus di jaga dan eksis hingga 10 tahun lebih agar dapat diteruskan untuk generasi berikutnya,” harapnya.

READ  Plt Bupati Subandi Pastikan Jembatan Kedungpeluk Segera Dibangun

 

Ia juga mengapresiasi konsep desa wisata Kali Keben. Dikatannya, dengan cara ini dapat meningkatkan pengalaman wisatawan dan mendukung keberlanjutan lingkungan.

 

“Wisatawan atau pengunjung yang datang kesini akan mendapat pengalaman baru yaitu jalan-jalan di sepanjang kali yang banyak dihias lampu serta berkuliner murah meriah,” tuturnya. (IB)

Share :

Baca Juga

SIDOARJO

Plt Bupati Sidoarjo Dorong Peningkatan Layanan Kesehatan dan Kesadaran Membayar Pajak Warga Ngingas

SIDOARJO

Gus Muhdlor Hentikan Proses Hukum dan Maafkan Pendemo Tebar Sampah di Pendopo

SIDOARJO

Intip 3 Proyek Megah di Sidoarjo, Flyover Aloha Uji Coba Desember 2023

Ekonomi

Plt. Bupati Sidoarjo Pastikan Stok Kebutuhan Pokok Aman Jelang Nataru

SIDOARJO

Wabup Subandi Berangkatkan 5 Ribu Lebih Bantuan Barang untuk Palestina

SIDOARJO

Bupati Gus Muhdlor Bersama Seribu Anak Yatim Piatu Doakan Kemakmuran dan Kesejahteraan Kabupaten Sidoarjo

SIDOARJO

Naik Tipe A, Gus Muhdlor Segera Tambah Dokter Spesialis di RSUD Sidoarjo

SIDOARJO

Dandim 0816/Sidoarjo Bersama Pjs. Bupati Sidoarjo Sambut Hangat Kunjungan Kerja Danrem 084/BJ
?>