Home / Daerah

Rabu, 4 Desember 2019 - 12:26 WIB

Dandim Mojokerto Kunjungi Petirtaan Jolotundo Peninggalan Prabu Airlangga

 

MOJOKERTO, SorotIndoMedia.com Sehari setelah menjabat Komandan Kodim 0815 Mojokerto, Letkol Inf Dwi Mawan Sutanto, SH., langsung melaksanakan orientasi wilayah. Trawas, wilayah pegunungan yang berada di sebelah tenggara dari pusat Kota Mojokerto menjadi sasaran pertama orientasi Dandim 0815.

Pada kesempatan tersebut, Dandim 0815 dengan didampingi Danramil 0815/17 Trawas Kapten Inf Suparno dan Danunit Inteldim Letda Inf Purwono, berkesempatan mengunjungi Situs Cagar Budaya Petirtaan Jolotundo yang berlokasi di Desa Seloliman Kecamatan Trawas Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Rabu (04/12/2019).

READ  Upacara Hari Jadi Provinsi Jatim, Dandim 0815 Mojokerto Bacakan Amanat Gubernur

Kehadiran Dandim 0815 di lokasi tersebut, disambut Staf Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jatim, Sunhaji dan Puji serta Asper Perhutani BKPH Penanggunggan Trawas, Agung Wibowo. Dandim juga mendapat penjelasan tentang sejarah Petirtaan Jolotundo dari Staf BPCB Jatim.

READ  Ws. Danrem 082/CPYJ membuka Kegiatan Pembinaan Komsos cegah tangkal Radikalisme dan Sparatisme

Dandim 0815 Mojokerto Letkol Inf Dwi Mawan Sutanto, SH., mengungkapkan kehadirannya di lokasi Petirtaan Jolotundo, dengan tujuan untuk mengetahui secara langsung keberadaan dan kondisi situs cagar budaya peninggan Prabu Airlangga.

“Sebagai pejabat baru, sudah merupakan suatu keharusan untuk melaksanakan orientasi wilayah guna mengenal kondisi wilayah yang ada dalam daerah tugas dan tanggungjawabnya,” ungkap pria kelahiran Purbalinga Jawa Tengah.

“Sebagai bagian dari Satuan Komando Kewilayahan, tentunya kita harus mengenal dan memahami aspek geografi, demografi dan kondisi sosial di wilayah guna mendukung tugas pokok satuan,” imbuh Alumni Akmil Angkatan 2000.

READ  Kodim 0815/Mojokerto Terima Personel BKO Yon-1 Brigif-2 Pasmar-2

Usai mengunjungi Petirtaan Jolotundo, selanjutnya Dandim 0815 menuju Pusat Pendidikan Lingkungan Hidup (PPLH) Seloliman. Kunjungan ke PPLH Seloliman merupakan lawatan terakhir di wilayah Trawas, selanjutnya Dandim 0815 menuju wilayah Puri dan Trowulan.(Dim/Syim)

Share :

Baca Juga

Daerah

Sinergitas TNI-POLRI Plumpang Tuban Bersama Satpol PP Ajak Warga Disiplin Adaptasi Pola Hidup Baru

Daerah

Pemkab Mojokerto Kantongi Predikat “Kabupaten Sangat Inovatif

Daerah

Pemkot Mojokerto Melalui DPMPTSP-NAKER Menggelar Bimtek Implementasi Pengawasan Perizinan Berusaha Berbasis Risiko

Daerah

Gubernur Jatim ke PT. Charoen Pokphand Indonesia dan Wisata Desa Dlanggu,

Daerah

Untuk pelihara Kemampuan, Danrem 082/CPYJ Melaksanakan Latihan Menembak
33 Personel Korem 082/CPYJ hari ini Naik Pangkat.

Daerah

33 Personel Korem 082/CPYJ hari ini Naik Pangkat.
Dandim 0815 Mojokerto Ingatkan Generasi Muda Jangan Melupakan Sejarah

Daerah

Dandim 0815 Mojokerto Ingatkan Generasi Muda Jangan Melupakan Sejarah

Daerah

Danpuspomad Kunjungi Pendopo Agung Trowulan disambut Danrem 082/CPYJ dan Forkopimda Mojokerto
?>