Home / Uncategorized

Jumat, 26 November 2021 - 08:18 WIB

Ketua Persit KCK Koorcabrem 082 PD V Brawijaya Ikuti Webinar Pengasuhan Anak

MOJOKERTO,INDEXBERITA.COM—Ketua Persit KCK Koorcabrem 082 PD V Brawijaya Ny. Hinda Dariyanto beserta pengurus mengikuti Webinar Pengasuhan Anak dalam rangka Hari Ibu Ke-93 tahun 2021, bertempat di Ruang Puskodalops Makorem 082/CPYJ Jalan Veteran No. 3 Kota Mojokerto.
Jumat (26/11/2021)

Ketua Persit KCK Koorcabrem 082 PD V Brawijaya Ny. Hinda Dariyanto beserta pengurus mengikuti Webinar Pengasuhan Anak yang Holistik yang diselenggarakan oleh Kongres Wanita Indonesia (Kowani) bekerja sama dengan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak bersama Pita Putih Indonesia (PPI).

Kegiatan webinar yang mengusung tema Perempuan Berdaya Indonesia Maju, dibuka oleh Ketua Umum Kowani Dr. Ir. Giwo Rubiyanto Wiyogo, M.Pd, beliau mengungkapkan bahwa masih tingginya prevelensi stunting di Indonesia, hal ini menjadi keprihatinan bersama sehingga persoalan stunting bukan sekadar masalah kesehatan dan gizi buruk, namun juga masalah kemanusiaan yang membutuhkan komitmen dari seluruh pihak. Kegiatan webinar ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan kepada orang tua terkait pemberian gizi serta pola asuh anak di usia dini.

READ  Serah Terima Jabatan Kapolsek Di Tengah Pandemi COVID-19

“Sebelum mengetahui pola asuh yang efektif diterapkan di masa kini, ada baiknya mengenali beberapa pola asuh yang sudah lama diterapkan oleh orang tua. Upaya ini untuk memenuhi kebutuhan esensial bagi anak, pengasuhan yang baik. Anak yang tumbuh dengan sehat dan memiliki kecerdasan intelektual yang bagus dipengaruhi pola asuh yang baik saat dia kecil bahkan sejak dalam kandungan.”terangnya

READ  Forkopimda Dampingi Kunjungan Wakil Presiden RI di Jatim

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Persit KCK Koorcabrem 082 PD V Brawijaya Ny. Hinda Dariyanto menyampaikan kepada para pengurus Persit KCK jajaran Korem 082/CPYJ bahwa, peran orang tua dalam pengasuhan anak sangatlah penting.

“Webinar ini sangat bermanfaat bagi kita dan bisa kita terapkan minimal pada keluarga kita sendiri, lebih dari itu kita bisa getuk tularkan kepada ibu-ibu atau keluarga yang lain. Usia dini merupakan usia emas pertumbuh anak, sehingga investasi pada usia dini merupakan investasi bernilai paling tinggi. Oleh karena itu, pendidikan anak usia dini menjadi salah satu upaya yang harus kita intervensi dalam pencegahan stunting, yakni dengan meningkatkan pengetahuan tentang praktik pengasuhan anak dan asupan gizi yang baik dan seimbang untuk ibu dan anak.”ujarnya
(Penrem CPYJ)

READ  Poktan Tunggak Semi Desa Kebontunggul Terima Bantuan Ternak

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Hotel Mulya Jaya ,Mojoagung -Jombang Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1441H

SIDOARJO

Waspada Curah Hujan Tinggi, Wabup Subandi Pimpin Apel Siaga Antisipasi Bencana Hidrometeorologi

Uncategorized

Perhutani Mojokerto bersama CDK Nganjuk Gelar Monev RTT 2024

Uncategorized

Jumat Curhat, Wakapolres Jombang Tampung Aspirasi Warga Desa Sumbernongko

Uncategorized

Dandang Bu Risti, Inovasi RSUD dr. Wahidin Sudiro Husodo Dampingi Ibu Hamil Berisiko Tinggi

Uncategorized

Percepat Pelayanan Publik, Kelurahan Blooto Buat Inovasi PABLO

Uncategorized

Pangdam V/Brawijaya, Kunker Ke PT.Arwana Citra Mulia Tbk Di Mojokerto.

Uncategorized

Patroli Dialogis dan Cooling System Pilkada 2024, Polsek Trowulan Jaga Keamanan di Desa Kejagan
?>