Home / Pemerintah

Senin, 1 Desember 2025 - 08:46 WIB

DPRD Kota Mojokerto Ketok Palu APBD 2026, Pemkot Siap Ajukan Evaluasi ke Gubernur Jatim

Mojokerto, Indexberita.com– DPRD Kota Mojokerto resmi mengesahkan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun 2026 melalui Rapat Paripurna lanjutan yang digelar di Gedung DPRD, Selasa (25/11/2025).

Ketua DPRD Kota Mojokerto, Ery Purwanti, mengapresiasi komitmen seluruh pihak yang terlibat dalam pembahasan anggaran. Ia menilai proses yang berjalan kondusif tersebut menjadi bukti kuatnya kerja sama antara legislatif dan eksekutif dalam mendukung pembangunan daerah.

READ  Paguyuban Kepala Desa Kabupaten Mojokerto 2025 Dikukuhkan, Gus Barra: "Satu Komando Sampai Akhir"

“Sinergi ini merupakan langkah penting untuk memastikan kebijakan anggaran betul-betul berpihak pada kepentingan masyarakat Kota Mojokerto,” ujar Ery.

Setelah disepakati di tingkat DPRD, dokumen APBD 2026 selanjutnya akan dikirimkan ke Gubernur Jawa Timur untuk melalui proses evaluasi. Pemerintah daerah menargetkan Perda APBD tersebut dapat diberlakukan tepat waktu, yaitu mulai 1 Januari 2026.

READ  Perhutani Mojokerto Bersama KKPP Nogo Joyo Gelar Tanam Bersama, Perkuat Sinergi Pengelolaan Hutan Produktif

Ery berharap pelaksanaan anggaran tahun depan dapat berjalan lancar dan memberi manfaat luas bagi masyarakat. “Semoga kita senantiasa mendapat petunjuk dan perlindungan Allah SWT dalam menjalankan amanah demi terwujudnya Kota Mojokerto yang maju, mandiri, dan sejahtera,” imbuhnya.

Pada kesempatan yang sama, Wali Kota Mojokerto Hj. Ika Puspitasari turut menyampaikan apresiasi kepada pimpinan dan anggota DPRD, terutama Badan Anggaran. Ia menilai dinamika pembahasan yang berlangsung sejak awal menunjukkan komitmen bersama dalam merumuskan anggaran yang tepat sasaran.

READ  DPRD Kota Mojokerto Gelar Diskusi dengan DPUPR Perkim Terkait Masalah Gedung Baru

“Atas nama Pemerintah Kota Mojokerto, saya menyampaikan terima kasih atas kerja sama dan masukan dari DPRD hingga tercapai kesepakatan hari ini,” ungkap Ning Ita.

Pemkot Mojokerto selanjutnya akan segera mengirimkan dokumen final APBD 2026 kepada Gubernur untuk memperoleh evaluasi sebelum diterapkan secara resmi di awal tahun mendatang. (Syim/Adv)

Share :

Baca Juga

Pemerintah

Kota Mojokerto Raih Predikat ‘Kota Terinovatif’ di IGA Tahun 2023, Pj Walikota Ali Kuncoro: Berkat Inovasi Berdampak ‘Canting Gula Mojo’ dan ‘Adi Pintar

Pemerintah

Perhutani Dukung Pembangunan Batalyon Teritorial Ketahanan Pangan Nasional

Pemerintah

Bupati Mojokerto Peduli Kecelakaan Truk Tangki Air Pacet

Pemerintah

BUKTI NYATA ANTUSIASME LAPAS MOJOKERTO DALAM MENDUKUNG PROGRAM KETAHANAN PANGAN PEMERINTAH

Pemerintah

Wali Kota Mojokerto Pimpin Upacara HUT ke-78 RI Di Alun-Alun Wiraraja Kota Mojokerto

Pemerintah

Ketua DPRD Kota Mojokerto Gelar Reses, Serap Aspirasi Masyarakat dan Media

Pemerintah

Suyono Fraksi PAN, Minta Ada Kajian Pengembangan UMKM Pembangunan Wisata Bahari  Majapahit

Pemerintah

KPU Mojokerto Tetapkan Hasil Pemutakhiran Data Pemilih Triwulan III 2025
?>