Home / Nasional

Kamis, 24 Juni 2021 - 09:25 WIB

Peringati Hari Bhayangkara, Kapolresta Mojokerto Tinjau Vaksinasi Massal

Foto.Peringati Hari Bhayangkara, Kapolresta Mojokerto Tinjau Vaksinasi Massal

Foto.Peringati Hari Bhayangkara, Kapolresta Mojokerto Tinjau Vaksinasi Massal

Foto.Peringati Hari Bhayangkara, Kapolresta Mojokerto Tinjau Vaksinasi Massal

MOJOKERTO .INDEXBERITA.COM  Dalam rangka menyambut hari Bhayangkara Ke-75 tahun, Polresta Mojokerto menggelar Vaksinasi Massal pada 217 warga Desa Canggu, Kamis (24/6/2021) di Pendopo Wiyar Balai Desa Canggu, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto.

Tema HUT Bhayangkara ke 75 tahun ini adalah “Serbuan Vaksinasi Nasional TNI-POLRI Sehari Satu Juta Orang Serentak Seluruh Indonesia”, Kapolresta Mojokerto AKBP Rofiq Ripto Himawan, SIK., SH., MH mengatakan, vaksin itu adalah kebijakan pemerintah pusat yang kalau kita mengatakan tentang standarisasi itu adalah langkah awal untuk meningkatkan imunitas masyarakat.

READ  Dandim 0809/Kediri Bersama Kapolresta Tinjau Serbuan Vaksinasi  di Ponpes Kedunglo

“Jadi ini menjadi kebijakan pemerintah, Presiden menegaskan bahwa wajib hukumnya masyarakat Indonesia untuk melaksanakan vaksin. Namun demikian, yang paling penting ini adalah kesadaran masyarakatnya karena hukum wajib yang dibuat oleh pemerintah itu tidak memiliki sanksi pidana, maka kesadaranlah yang harus digugah kepada masyarakat,” jelasnya.

Lebih lanjut dikatakannya, saya mengingatkan bahwa vaksin ini wajib untuk seluruh warga negara. Saya berharap ini dilaksanakan dengan penuh keikhlasan, penuh kesadaran bahwa ini adalah kewajiban sebagai warga masyarakat yang memiliki tanggung jawab sosial bukan tanggung jawab pribadi ya.

READ  APINDO dan GAPKI Kalteng Peduli Buruh Bagi Sembako.

“Kalau tanggung jawab pribadi dirinya sehat selesai sudah. Kalau tanggung jawab sosial, kesehatannya dia itu harus dipastikan agar tidak membahayakan orang lain. Nah ini agama apapun akan mengajarkan itu sehingga saya minta karena ini bukan untuk kepentingan pribadi tapi juga ada kepentingan sosial yang disitu ada kepentingan negara,” terangnya.

READ  Kapolri: Strategi One Way di Cikampek Hingga Kalikangkung Hindari Kemacetan Mudik

Masih kata Kapolresta Mojokerto, saya minta tolong program vaksin ini dilaksanakan dengan baik tanpa harus kita membesar-besarkan pendapat-pendapat yang ada yang belum tentu benar adanya.

“Saya berharap kalau ada hal-hal yang kurang jelas bertanyalah kepada aparatur yang membidangi. Jadi kalau masalah penegakan hukum ya tanya ke aparatur kepolisian. Kalau masalah kesehatan ya tanya ke Kepala Dinas Kesehatan. Jadi jangan tanya kepada yang tidak bidangnya, nanti jawabannya salah,” tandasnya

Share :

Baca Juga

Nasional

Sepanjang Tahun 2021, Polri Tangani 69 Perkara Mafia Tanah dengan 61 Tersangka

Nasional

Peletakan Batu Pertama Oleh Kapolda Kalteng Pembangunan Aula Parama Satwika Polres Pulang Pisau

Nasional

Dalmas Polresta Palangka Raya ,Siap Hadapi Pilkada 2020.

Nasional

Buka Murenbang, Kapolri Tekankan Dukung Pemulihan Ekonomi Tahun 2022

Nasional

Kolaborasi Apik BPJS Kesehatan, Wujudkan Transformasi Mutu Layanan JKN

Nasional

Viral Polisi Sabar Hadapi Cacian Warga di Pos Penyekatan, Komisi III: Sesuai Program Presisi

Nasional

Polri Musnahkan 7 Hektare Ladang Ganja Di Gunung Lauser Dan Sita 592 Kg Ganja Kering

Nasional

Dispenad Gandeng Awak Media Press Tour Ke Satuan Angkutan Air Pusbekangad
?>