Home / Uncategorized

Minggu, 18 April 2021 - 21:09 WIB

Safari Ramadhan, Dandim 0815/Mojokerto Ingatkan Prokes Covid-19

Foto.Safari Ramadhan, Dandim 0815/Mojokerto Ingatkan Prokes Covid-19

Foto.Safari Ramadhan, Dandim 0815/Mojokerto Ingatkan Prokes Covid-19

Foto.Safari Ramadhan, Dandim 0815/Mojokerto Ingatkan Prokes Covid-19

Kota Mojokerto, INDEXBERITA.COMĀ  Dandim 0815/Mojokerto Letkol Inf Dwi Mawan Sutanto, S.H., melaksanakan Safari Ramadhan di Masjid Roudhotul Jannah, Jalan Raya Surodinawan Nomor 22, Kecamatan Prajurit Kulon Kota Mojokerto, Jawa Timur, Ahad (18/04/2021) malam.

Usai melaksanakan Shalat Isya dan Tarawih yang diimami Ustadz Hendik Arrofik, Letkol Inf Dwi Mawan Sutanto, S.H., dalam sambutannya menyampaikan terima kasih dan apresiasi positif kepada Takmir dan segenap Jama’ah Masjid Roudhotul Jannah yang melaksanakan Ibadah dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 sesuai himbauan pemerintah.

READ  BRI Mojokerto Rayakan Hari Pelanggan Nasional 2024 dengan Komitmen Terbaik dan Inovasi Digital

Menurut Dandim 0815, Ramadhan kali ini masih dalam situasi pandemi Covid-19, untuk itu sangat diperlukan kedisiplinan bagi setiap warga negara termasuk para Jama’ah Masjid ini, dalam menerapkan protokol kesehatan.

“Terima kasih atas pelaksanaan Ibadah Shalat Isya dan Tarawih yang tetap mengedepankan protokol kesehatan. Kami dari Kodim 0815 memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada masyarakat Prajurit Kulon yang melaksanakan ibadah dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan”, tandasnya.

READ  Polres Jombang Sosialisasikan Keselamatan Lalulintas Sambil Bagi Takjil Gratis kepada Pengendara

Abituren Akmil Angkatan 2000 melanjutkan, kita sebagai manusia wajib berikhtiar dan mensyukuri segala nikmat yang diberikan oleh Allah SWT. Mudah-mudahan dengan ibadah di bulan Suci Ramadhan ini, Covid-19 segera musnah dari Negara Indonesia khususnya dan negara-negara lain pada umumnya.

“Tentunya, dengan kebersamaan yang telah kita jalin, kami berharap kondusifitas wilayah dapat kita jaga”, pungkas Pamen dua melati yang lama berdinas di Papua.

Pada kesempatan tersebut, Pria kelahiran Purbalingga Jawa Tengah, juga menyerahkan 100 pcs masker untuk Jama’ah yang diterima Takmir Masjid Roudhotul Jannah, H. Zainal Mustofa, S.Ag.

READ  Kapolresta Bersama Wali Kota Mojokerto Melaksanakan Safari Ramadhan .

Sementara itu, Takmir Masjid setempat, H. Zainal Mustofa, S.Ag., menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Dandim 0815/Mojokerto beserta Forpimka Pralon dalam Safari Ramadhan di Masjid Roudhotul Jannah. “Semoga silaturahmi ini tetap terjaga”, ucapnya singkat saat menerima masker dari Dandim 0815.

Turut serta mendampingi Dandim 0815 dalam kegiatan tersebut, yakni Pgs. Danramil 0815/01 Pralon Lettu Cba Kurniawan Junaedi, Kapolsek Pralon Kompol Sulkhan, S.H., dan unsur Kecamatan Pralon.(Dim/Syim)

Share :

Baca Juga

JOMBANG

118 PNS Pemkab Jombang Purna Tugas, Pj Bupati Beri Penghargaan

Uncategorized

Kodim 0815/Mojokerto Terima Hibah Mobil Perpustakaan

Uncategorized

Operasi K2YD Skala Besar Digelar Polres Mojokerto

Uncategorized

Dansubgarnisun 0815 Ajak Anggota Tingkatkan Pengamanan

Uncategorized

7 Sasaran Ops Patuh, Kapolresta Mojokerto Optimalkan INCAR dan CCTV

SIDOARJO

Plt. Bupati Sidoarjo Targetkan Penurunan Pengangguran Melalui Job Matching di SMK Penerbangan Sedati

Uncategorized

Pemkab Mojokerto Raih Penghargaan WTP 2020 dari Kemenkeu RI

Uncategorized

Babinsa Pos Ramil Mojoanyar Semangat Dampingi Petani Panen Padi
?>