Home / Hukum

Sabtu, 22 Mei 2021 - 12:48 WIB

Kampanye Taat Prokes, Kasat Lantas Polresta Mojokerto : Pilih Sehat atau Kuburan

Foto.Kasat lantas Polresta Mpjokerto

Foto.Kasat lantas Polresta Mpjokerto

 

Foto.Kampanye Taat Prokes, Kasat Lantas Polresta Mojokerto : Pilih Sehat atau Kuburan

MOJOKERTO. INDEXBERITA.COM Sabtu (22/5/2021), Satlantas Polresta Mojokerto menggelar kampanye disiplin protokol Kesehatan 5 M di Di Simpang Miji, Keluaahan Kranggan, kota Mojokerto. Kampanye tersebut dikemas secara theatrikal atau pertunjukan teater dengan menggunakan properti keranda mayat Covid-19, pasien covid-19 yang membawa infus, hingga duta Lalu Lintas Polresta Mojokerto Kota.

Kasat Lantas Polresta Mojokerto, AKP Fitria Wijayanti mengatakan, kegiatan teatrikal tersebut merupakan kegiatan kampanye kepada seluruh warga Mojokerto Kota dan kegiatan ini dilaksanakan serempak di seluruh jajaran Polda Jawa Timur.

READ  Ini Hasil Balap Liyar Di Lengkong Trowulan Yang DiLakukan Polres Mojokerto.

“Hal ini untuk mengingatkan, menghibau dan mengajak kepada warga Mojokerto Kota bahwa corona belum berakhir, bahwa pandemi covid-19 masih berlangsung bahkan dengan mutasi virus yang berbahaya, maka kami selaku satgas covid dan sebagai aparatur negara bersama masyarakat memerangi covid, mengajak seluruh warga msyarakat agar tetap semangat mematuhi protokol 5M agar tetap memeragi covid-19,” ujarnya.
Dijelaskan AKP Fitria Wijayanti lebih lanjut, pihaknya menghimbau kepada masyarakat terkait Corona yang masih belum berakhir maka dibutuhkan kerjasama dan semangat bersama untuk memeranginya.

READ  Satlantas Polresta Mojokerto Gelar Pengetatan Larangan Mudik di Exit Tol Penompo

“Kasus covid di kota Mojokerto ada tren penurunan, tapi hal ini jangan membuat kita lalai, maka dari itu kita harus bersama sama tetap semangat agar covid-19 tidak naik lagi,” jelasnya.
Mengenai properti keranda mayat korban Covid-19 dan pasien covid yang membawa infus, hal itu diakui AKP Fitria Wijayanti untuk menunjukkan kepada masyarakat bukan covid-19 ini bukan rekayasa, terbukti sudah banyak banyak korban-korban covid-19 yang meninggal.

“Sudah banyak yang meninggal karena covid-19, yang jenazahnyab diantarkan ke kuburan tanpa bisa disentuh oleh keluarganya karena meninggal karena covid, ini yang kita kampanyekan kepada masyarakat untuk memilih sehat atau kuburan,” tegasnya.

READ  Kapolresta Mojokerto Beri Reward 10 Anggota Teratas Laporan BLC

Masih kata AKp Fitri Wijayanti, dirinya mengharapkan kesadaran masyarakat untuk taat protokol kesehatan 5 M, terutama menggunakan masker. Terkait tren pelanggar yustisi yang akhir-akhir ini ada sedikit peningkatan mungkin karena mungkin masyarakat mulai lelah atau jenuh.

Foto.Kasat lantas Polresta Mpjokerto

“Akan tetapi dengan kami melaksanakan aktifitas yustisi secara masif maka tren pelanggar kembali menurun, artinya tingkat kepatuhan masyarakat dalam mematuhi 5M utamanya memakai masker sudah kembali baik,” pungkasnya.(Syim)

Share :

Baca Juga

Hukum

Kapolresta Mojokerto Tinjau Langsung Dan Pengecekan Di Sejumlah TPS 

Hukum

Ringankan Korban Bencana Alam dan Banjir, Polda Jatim Salurkan Bantuan Hingga 1,8 Milyard
Utama

Hukum

Polisi Berhasil Mengungkap Modus Baru Edarkan Narkoba Dalam Bola Plastik di Bangkalan

Hukum

Kapolda Jatim Memakaikan Masker Secara Langsung ke Masyarakat Saat Pembagian Masker di Pasar Simo

Hukum

67 Tersangka Di Amankan Polresta Mojokerto Kurun Waktu Januari 2020

Hukum

Kapolresta Mojokerto Bakti Sosial kepada Warga yang terdampak Musibah

Hukum

Polresta Mojokerto Amankan Pelaku Penganiayaan yang Sempat Melarikan Diri

Hukum

Kapolresta Mojokerto Berpamitan dan Beri Cinderamata Jam Islami Kepada para Kyai
?>